20 Contoh Hewan Omnivora beserta Pengertian, Ciri dan Penjelasan

Ilustrasi oleh dribbble.com

Omnivora adalah sebutan untuk hewan pemakan segalanya baik tumbuhan maupun hewan.

Sebelum membahas lebih lanjut mengenai omnivora, Saintif akan beri penjelasan tentang pengertian omnivora terlebih dahulu. 

Hewan dibedakan menjadi tiga berdasarkan jenis makanannya yaitu karnivora, herbivora dan omnivora.

Herbivora adalah sebutan untuk hewan yang memakan tumbuhan, karnivora adalah sebutan untuk daging dan Omnivora adalah sebutan untuk hewan pemakan segalanya baik tumbuhan maupun hewan.

Pengertian Omnivora 

Omnivora atau sarwaboga merupakan golongan hewan yang memakan tumbuh tumbuhan dan daging atau hewan lain. Omnivora merupakan kombinasi antara hewan herbivora dan karnivora. Hewan ini ada yang berasal dari darat maupun dari air. 

Pada umumnya hewan omnivora tidak buas seperti hewan karnivora meskipun sama sama memakan daging. omnivora memakan daging dari binatang yang lebih kecil darinya dan bukan merupakan makanan utama.

Karena omnivora merupakan hewan pemakan segalanya sehingga dalam bentuk dan rangka tubuh pun memiliki perbedaan dengan kedua jenis hewan lain.

Perbedaan tersebut bisa pada bentuk gigi dan rahang mengingat mereka harus mencerna berbagai macam jenis makanan. Nah untuk mengetahui jenis hewan omnivora berikut ini ciri-cirinya!

Ciri-ciri Omnivora

  • memakan tumbuhan dan daging.
  • memiliki pencernaan yang kompleks
  • memiliki gigi yang tajam pada bagian depan
  • memiliki gigi yang datar pada bagian belakang

Agar lebih paham tentang hewan omnivora yang mungkin ada disekitarmu, berikut saintif lampirkan 20 hewan omnivora.

20 Contoh Hewan Omnivora

1. Ayam

hewan omnivora
Gambar 1. Ayam

Ayam yang sering kita temui sehari-hari merupakan hewan omnivora loh, karena selain memakan tumbuh tumbuhan seperti rumput, buah, sayur, padi padian, biji bijian.

Selain itu mereka juga memakan serangga, cacing tanah, keong, dan lainnya. Ayam menemukan serangga yang ada di tanah dengan cara mengais ngaisnya.

2. Ikan Lele

hewan omnivora
Gambar 2. lele

Ikan yang satu ini terkenal dengan ikan yang tahan banting karena ia bisa bertahan hidup di situasi apapun. Dalam jenisnya sendiri sebagai ikan air tawar.

Lele termasuk hewan omnivora karena memakan ganggang, lumut, tanaman air dan juga ikan kecil, serangga air, cacing tanah, amfibi. Lele bisa hidup di dalam air yang sangat keruh sekalipun dan dalam perairan yang kotor. 

3. Kucing

hewan omnivora
Gambar 3. Kucing

Kucing yang imut dan lucu juga termasuk hewan omnivora, karena selain memakan daging, kucing juga suka memakan rumput.

Bahkan tak jarang orang memberi makan kucing dengan nasi yang mana nasi merupakan biji-bijian (bukan daging)

Pendapat ini memang benar karena kebutuhan gizi kucing dapat dipenuhi dari makanan hewani. Namun kucing juga dapat menjadi hewan Omnivora karena memakan jenis daging hewan dan jenis tumbuhan.

4. Tikus

hewan omnivora
Gambar 4. Tikus

Tikus merupakan hewan yang biasa memakan tumbuh-tumbuhan seperti padi, jagung, atau kelapa.

Di lain sisi, tikus juga biasa mencuri makanan seperti daging atau ikan di rumah-rumah. Itulah sebabnya tikus termasuk dalam omnivora.

5. Babi

Gambar 5. Babi

Babi merupakan hewan yang tidak jarang dipelihara oleh manusia.

Di peternakan hewan ini diberi makan berupa rumput, biji-bijian, dan dedak. Sementara, di luar pakan tersebut faktanya babi juga bisa memakan serangga.

6. Udang

Gambar 6. Udang

Udang merupakan hewan laut yang masuk pada klasifikasi hewan omnivora karena memakan plankton, tumbuhan air sebagai tanaman dan daging dari hewan yang sudah mati, anak udang, dan ikan kecil.

7. Gorila

hewan omnivora
Gambar 7. Gorilla

Merupakan hewan jenis primata yang bertubuh besar dibandingkan jenis primata lainnya. Gorila memakan tumbuh tumbuhan, terkadang juga memakan serangga.

Gorila merupakan hewan yang memiliki DNA identik dengan manusia setelah simpanse yaitu 97- 98%.

Kemiripan DNA tersebut dapat juga dilihat dari struktur tubuh yang bertubuh tegap, memiliki tangan dan kaki yang berfungsi sama dengan manusia, dan juga intelegensinya yang dinilai cukup tinggi.

8. Bebek

Gambar 8. Bebek

Bebek merupakan hewan omnivora karena bebek dapat memakan daun dan cacing yang mana hal tersebut merupakan tumbuhan dan daging.

Binatang bebek ini juga termasuk pada kategori hewan pemakan segala yang ada di air tawar.

Makanan hewan yang berleher pendek ini sangat beragam mulai dari serangga, katak kecil, cacing, hingga tanaman maupun ikan.

9. Semut

Gambar 9. Semut

Hewan kecil ini sering ditemui dimana-mana, semut merupakan hewan pemakan segala karena ia suka memakan makanan manusia yang diletakan ditempat terbuka.

Mulai dari tumbuhan, telur bahkan daging merupakan makanan semut.

10. Paus

Gambar 10. Paus

Hewan laut ini merupakan hewan omnivora yang memakan crustacea dan cumi cumi.

Paus memiliki tubuh yang sangat besar dan hidup di samudra. Paus juga memakan krill dan copepoda meskipun dimakan dalam jumlah yang tidak banyak.

11. Luwak atau musang

Musang atau luwak ini biasa hidup di atas pohon pohon yang tinggi seperti pohon kelapa, pohon aren, pohon kopi, dan lainnya. Musang ini sebenarnya memakan buah buahan di kebun, seperti pisang, pepaya, dan lainnya. 

Musang juga memakan serangga, cacing tanah, moluska, tikus, dan hewan kecil lainnya. Namun dikarenakan habitat aslinya juga semakin punah, musang biasa masuk ke peternakan warga dan dituduh mencuri anak ayam.

Musang memakan anak ayam karena tidak dapat menemukan buah yang bisa dimakan, bukan karena daging merupakan makanan utamanya.

12. Burung jalak

Gambar 11. Burung Jalak

Burung jalak memiliki tubuh yang berukuran 20- 25 cm. Burung jalak didominasi dengan warna bulu hitam.

Burung ini lincah. Burung jalak memiliki kicau yang kuat dan bisa meniru suara burung lainnya. Burung jalak memakan buah buahan seperti pisang, pepaya, dan juga serangga.

13. Landak

Gambar 12. Landak

Jenis hewan Omnivora berikut adalah landak, makanannya terdiri dari serangga dan binatang-binatang kecil lainnya. Misalnya jangkrik, katak, siput, cacing dan lain-lain.

Tidak hanya mengkonsumsi hewan hewan kecil. Mamalia kecil ini juga suka memakan daun, akar dan batang pohon, terutama dibagian pohon yang mempunyai kulit kayu muda.

14. Tupai

Tupai merupakan jenis hewan omnivora yang memakan tumbuh tumbuhan seperti biji bijian, jamur, buah, kulit kayu, dan lainnya.

Contoh makanan yang paling khas dengan tupai adalah biji kenari. Selain itu tupai juga memakan serangga serangga kecil yang ada di pohon.

15. Anjing Hutan

Gambar 13. Anjing Hutan

Anjing hutan ini juga termasuk omnivora karena memakan buah buahan, berry, rumput, carrio, dan juga memakan hewan yang lebih kecil darinya seperti kelinci, berang berang, tupai, ular, kadal, serangga, burung, dan hewan lainnya.

Anjing hutan merupakan hewan yang cukup buas apabila merasa terancam, namun dia lebih menyerang makhluk hidup yang berada tingkat di bawahnya.

16. Kecoa

Kecoa merupakan serangga omnivora dan dianggap sebagai pemakan oportunistik.

Ini berarti mereka akan memakan apa saja – dimanapun dan kapanpun mereka menemukan makanan.

17. Cacing

Cacing merupakan salah satu hewan pengurai yang dapat memakan sisa-sisa tumbuhan dan sisa-sisa organisme yang sudah mati.

Oleh karena itu cacing merupakan jenis hewan omnivora.

18. Lumba lumba

Lumba lumba merupakan hewan air yang dikenal bersahabat dengan manusia.

Hewan imut dan cerdas ini merupakan mamalia laut yang termasuk jenis omnivora. Lumba lumba memakan cumi cumi, ikan ikan kecil, plankton, dan lainnya.

Lumba lumba memiliki sonar sistem yang digunakan untuk berkomunikasi dan melihat keberadaan benda benda disekitarnya.

19. Berang berang

Gambar 14. Berang-berang

Berang berang dikenal sebagai hewan dengan tingkat kecerdasan tinggi dan sebagai arsitek alami karena kemampuannya membuat bendungan alami.

Beruang memiliki tubuh yang panjang, kaki pendek, berwarna hitam atau coklat tua. Beruang merupakan jenis hewan omnivora karena memakan tumbuh tumbuhan sekaligus memakan ikan ikan kecil di sungai.

20. Orang utan

Merupakan hewan omnivora yang identik dengan bulunya yang coklat kemerahan dan memiliki lengan panjang. Orangutan memakan tumbuh tumbuhan dan juga serangga.

Meskipun mayoritas dari mereka hanya memakan tumbuh tumbuhan seperti kulit pohon, bunga, dedaunan, buah buahan, madu, nektar, jamur dan lainnya.

Orang utan juga tidak perlu turun dari pohon untuk mencari minum, karena mereka bisa minum dari lubang lubang pada pohon yang terkumpul air dari air hujan.

Referensi

  • yuksinau.id

Artikel Terkait