Pohon cemara adalah tanaman evergreen dengan daun yang selalu hijau, tidak mudah rontok dan kering.

Tanaman ini tersebar di berbagai belahan dunia, seperti Amerika, Eropa, Australia, Afrika dan Asia termasuk Indonesia. Pohon ini mampu beradaptasi dan tumbuh di daerah dataran tinggi hingga pesisir pantai.

Pohon cemara sendiri bukan termasuk anggota gymnospermae, sehingga mempunyai bunga jantan dan betina. Bunga jantan terlihat seperti berkas rambut, kecil dan kemerahan.

Pohon cemara termasuk ke dalam beragam golongan:

  • Kerajaan (kingdom) : Plantae
  • Divisi (Division): Magnoliophyta
  • Kelas (Class): Magnoliopsida
  • Ordo: Fagales
  • Famili (family): Casuarinaceae

Manfaat Pohon Cemara

1. Meredakan Stress

Menurut ahli psikologi lingkungan dari University of Surrey Birgitta Gatersleben, pohon cemara mampu meredakan stress.

Kemampuan ini dikaitkan dengan makna cemara yang merupakan kesejahteraan dan kepuasan dalam kehidupan.

Pohon cemara dapat memberikan suasa alam yang secara tidak langsung mengatsi stress dan meringankan penyakit mental.

2. Mengatasi Bronkitis

Aroma menyegarkan dari pohon cemara dapat mejadi pengharum ruangan dan mengatasi batuk dan pronkitis.

Minyak asiri dari pohon cemara ampuh mengatsi keluhan paru-paru, seperti batuk, sinus dan bronchitis.

Cara menggunakannya adalah dengan meneteskan minyak cemara ke air hangat lalu hirup dari minyak tersebut.

3. Mengobati cacingan

Akar cemara dipercaya dapat menjadi obat tradisional ampuh untuk mengobati cacingan.

Obat tradisional ini telah secara turun temurun untuk mengobati cacingan sebelum ditemukannya resep obat konvensional yang saat ini bisa ditemukan di apotek.

4. Sumber Vit C Alami

Buah yang dihasilkan pohon cemara ternyata mengandung senyawa vitamin C.

Kandungan vitamin C ini setara dengan sumber vitamin C pada buah jeruk dan jambu.

5. Bumbu Masakan

Selain akar dan buahnya yang dapat dimanfaatkan, cambium dari batang cemara juga berguna sebagai bumbu pelengkap masakan.

6. Hiasan dan dekorasi rumah

Bentuknya yang unik membuat pohon cemara juga kerap dimanfaatkan sebagai hiasan dan dekorasi rumah yang cantik.

Mulai dari pohon, daun hingga tangkainya semuanya dapat dijadikan hiasan dan dekorasi rumah dan kerajinan tangan yang unik.

7. Mencegah Abrasi

Pohon cemara meiliki akar-akar yang dalam dan kuat, sehingga sering ditanam di wilayah pantai untuk mencegah abrasi.

Selain mempunyai akar yang kuat, batangnya juga tahan dari tiupan angin kencang, sehingga sangat cocok menjadi tumbuhan untuk mencegah pengikisan daratan yang disebabkan angin.

8. Menyuburkan tanah

Daun cemara yang kering juga dapat bermanfaat, lo!

Daun cemara yang kerign dan berugguran akan menjadi humus yang baik untuk menyuburkan tanah di sekitarnya.

16 Jenis Pohon Cemara

Tumbuhan yang termasuk suku cemara-cemaraan sekitar 70 jenis spesies. Berikut ini beberapa jenis cemara yang cukup popular.

Cemara kipas

pohon cemara

Cemara kipas atau dikenal dengan nama whitecedar merupakn jenis cemara yang menyukai kondisi lingkungan yang lembab.

Pohon bernama latin Thuja Occidentalis ini tumbuh di kawasan hutan basah dengan ketinggian 10m hingga 20m dan banyak tumbuh di kawasan Eropa dengan iklim subtropics.

Cemara Norfolk

pohon cemara

Sesuai namanya, pohon cemara ini berasal dari pulau Norfolk, yakni pulau kecil di sekitar Samudera Pasifik.

Cemara Norfolk memiliki ciri khas pada cabangnya yang simetris dan menyerupai jarum tumpul. Ketika pertumbuhannya makin meninggi, cabang-cacangnya akan berubah menjadi tidak simetris.

Pohon cemara ini tumbuh subur di daerah beriklim dingin dengan kelembapan tinggi dan membutuhkan sinar matahari secara langsung.

Cemara pensil

pohon cemara

Cupressus Sempervirens, Cypress Mediterania dan Cypress Tuscan adalah nama lain dari cemara pensil yang merupakan jenis cemara asal Mediterania.

Cemara pensil juga sering dijuluki drama tree karena akan membungkuk jika terkena angin meskipun pelan. Daun cemara pensil sangat rimbun dan padat dengan warna hujau tua. Kayu pohon cemara ini kuat dan memiliki bau khas.

Cemara pua pua

pohon cemara

Cemara pua pua adalah salah satu pohon yang memiliki daun seperti tanduk rusa. Sepanjang tahun, cemara jenis ini memiliki daun bewarna hijau tua.

Umumnya cemara pua pua dimanfaatkan untuk menghiasi pekarangan rumah karena perawatannya mudah dan daunnya tidak mudah rontok.

Cemara udang

Cemara udang merupapakn jenis cemara asli Indonesia degan nama latin Casuarina equisetifolia linn. Jenis cemara ini memiliki ciri khas daun yang lancip seperti jarum, batang besar dan kulit hitam kasar.

Selain itu, pohon ini memiliki bentuk indah menyerupaki udang dan banyak ditemukan di Pantai Lombang, Sumenep, Madura, dan Jawa Timur.

Cemara angin

pohon cemara

Cemara angin adalah jenis cemara yang mampu hidup di semua daerah Indonesia. Untuk tumbuh subur, tanaman latin Casuarina junghuhniana atau Casuarina equisetifolia ini membutuhkan sinar matahari dan penyiraman teratur.

Pohon ini dapat mencapai ketinggian hingga 5m lebih dengan daun tipis dan lembut mudah bergoyang saat tertiup angin.

Jenis cemara ini banyak digunakan sebagai penghias gedung besar seperti kampus dan gedung pemerintahan.

Cemara lilin

Cemara lilin adalah pohon yang bagian atasnya berbentuk mengerucut seperti pecut atau cambuk.

Daun pohon ini bergerombol dan dapat tumbuh mencapai 10m hingga 15m. Jenis cemara ini cocok digunakan untuk reboisasi dan peneduh kawasan jalan raya.

Cemara buaya

Pohon cemara buaya atau bernama latin Juniperus horizontalis memiliki pertumbuhan yang unik yakni menyamping.

Bentuknya yang unik membuat cemara ini banyak diminati para kolektor tanaman untuk dijadikan bonsai.

Cemara renthes

Cemara renthes adalah jenis cemara yang memiliki daun lebat dengan bentuk menghadap ke atas.

Bentuk daunnya tumbuh secara tidak beraturan. Pohon cemara ini memiliki aroma yang cukup wangi.

Cemara embun

Seperti namanya, cemara embun memiliki bentuk daun seperti berembun. Daunnya bewarna hijau muda keputih-putihan, membuatnya seakan terkena embun.

Pohon ini memiliki ukuran yang relative kecil jika dibandingkan dengn jenis cemara lainnya.

Cemara Chinese gold tree

Cemara Chinese gold tree merupakan tanaman yang unik dan berbeda dari jenis cemara lainnya, karena memiliki daun bewarna kuning.

Meski terlihat kuning, daun-daun cemara dari China ini sehat dan tidak akan gugur.

Cemara laut

Cemara laut adalah jenis cemara yang sering ditemui di pantai atau  pesisir laut.

Pohon bernama latin Casuarina equisetifolia ini meiliki percaangan halus bewarna cokelat keabu-abuan. Batang pohon yang masih muda bertekstur halus, kemudia menjadi kasar, tebal dan retak saat tua.

Pohon ini memiliki batang yang kurus dengan daun berbentuk seperti lidi beruas-ruas berjumlah tujuh atau delapan pada setiap ruasnya.

Cemara kinoki

Cemara kinoki merupakan pohon yang memiliki ukuran kecil yang tumbuh menyamping.

Cemara jenis ini berukuran mini dan sering dimanfaatkan sebagai tanaman border atau tanaman pagar.

Cemara perak

Sesuai dengan namaya, pohon cemara ini memiliki daun bewarna perak.

Saat terkena sinar matahari secara langsung, daun-daun cemara ini akan memantulkan cahaya bewarna keperakan.

Cemara Arizona

Cemara Arizona adalah jenis cemara yang banyak ditemukan di wilayah Arizona.

Daun pohon ini bewarna hijau keabuan dengan kulit batang bewarna cokelat berserat. Mahkota cemara ini berbentuk seperti kerucut dan batangnya sangat kuat menghadapi terpaan angin.

Cemara wangi

Cemara wangi merupakan pohon cemara yang mengeluarkan aroma wangi.

Pohon ini dapat tumbuh di dataran rendah maupun tinggi. Ketinggian rata-rata pohon ini sekitar 10m, sehingga cocok dijadikan sebagai pohon peneduh.

Demikianlah pembahasan mengenai cemara, selain jenisnya yang banyak ternyata cemara juga mempunyai manfaaat yang cukup banyak.

Referensi: 99.co