Apa itu CFD (Computational Fluid Dynamics)?

CFD atau Computational Fluid Dynamics adalah simulasi komputer untuk mengetahui pola aliran fluida.

Perhitungan CFD didasarkan pada persamaan Navier-Stokes yang diselesaikan secara numerik.

Persamaan Navier-Stokes ini secara matematis menunjukkan hubungan antara konservasi momentum, massa, dan energi pada fluida.

Penggunaan CFD

CFD (Computational Fluid Dynamics) digunakan secara luas untuk berbagai keperluan, terutama yang berkaitan dengan optimasi dalam design engineering.

Contohnya seperti:

  • aerodinamika,
  • aliran fluida dalam mesin,
  • HVAC,
  • dan lain sebagainya.

Cara Melakukan Simulasi CFD

Saat ini simulasi CFD bisa dilakukan dengan mudah menggunakan berbagai macam software.

Beberapa software yang biasa digunakan dalam simulasi CFD adalah ANSYS, Solidworks, SimScale, dan lain sebagainya.

Selain itu, simulasi CFD juga bisa dilakukan dengan membuat program secara mandiri menggunakan bahasa Python, C++, MATLAB, Fortran, dan lain sebagainya.

Namun demikian, satu hal yang penting diperhatikan dalam simulasi CFD adalah bahwa CFD bukan sekedar garis warna-warni saja.

Untuk mendapatkan hasil simulasi CFD yang sesuai, parameter fisis yang dimasukkan harus tepat.

Oleh karena itu, pemahaman dasar tentang fluida harus dipahami dulu sebelum melakukan simulasi CFD.

Artikel Terkait