Cara mengatasi pengangguran antara lain (1) Membuka lapangan kerja, (2) Meningkatkan peredatan modal usaha, (3) Menempatkan pencari kerja di tempat yang tepat dan selengkapnya dalam artikel ini.

Pengangguran merupakan masalah yang sering kali dialami oleh negara. Bagaimana, sih, sebenarnya cara unruk menurunkan angka pegangguran itu? Simak cara mengatasi pengangguran di sini!

Dilansir dari talenta.co, angka pengangguran Indonesia pada Juni 2019 berada pada urutan ketiga terbanyak di negara-negara ASEAN. Padahal seharusnya angka pengangguran berkurang karena Indonesia sedang dalam masa era pembangunan yang membuat lapangan kerja sangatlah banyak.

Jadi, bagaimana cara efektif untuk mengatasi pengangguran yang bisa dilakukan oleh Indonesia? Berikut adalah beberapa cara yang bisa dilakukan!

Apa itu Pengangguran?

Pengangguran atau tunakarya adalah  istilah bagi seseorang yang tidak bekerja sama sekali, sedang mencari kerja, bekerja kurang dari dua hari seminggu, atau sedang mencari pekerjaan yang layak.

Pengangguran biasanya terjadi karena jumlah orang yang mencari pekerjaan tidak sebanding dengan tawaran lapangan pekerjaan. Keberadaan pengangguran dapat memengaruhi ekonomi negara karena dapat menurunkan produktivitas dan pendapatan masyarakat.

Jenis Pengangguran Berdasarkan Ilmu Ekonomi

Ada lima jenis pengangguran yang ada di ilmu ekonomi, yaitu:

  • Pengangguran klasik
    Jumlah pencari kerja lebih banyak dari pada lowongan pekerjaan yang dibuka.
  • Pengangguran siklis
    Permintaan produksi menurun, sehingga lebih sedikit pekerjaan yang dibutuhkan
  • Pengangguran struktural
    Ketidakcocokan antara keterampilan pekerja dan keterampilan yang dibutuhkan oleh perusahaan
  • Pengangguran friksional
    Pekerja sedang mencari atau transisi dari satu pekerjaan ke pekerjaan lainnya
  • Pengangguran jangka panjang
    Pengangguran yang berlangsung selama lebih dari satu tahun

Cara Mengatasi Pengangguran

1. Membuka lapangan kerja

Hal yang paling penting untuk mengatasi pengangguran adalah dengan membuka lapangan pekerjaan sebanyak-banyaknya.

Dengan meningkatnya lowongan pekerjaan, semakin banyak juga pencari kerja yang akan melamar. Hal ini dapat meningkatkan peluang para pencari kerja mendapatkan pekerjaan.

2. Meningkatkan peredatan modal usaha

Meningkatkan peredaran modal usaha juga dapat mengatasi meningkatnya angka pengangguran di negara.

Meningkatkan peredaran modal usaha dapat membuat jumlah tenaga kerja menjadi bertambah.

3. Menempatkan pencari kerja di tempat yang tepat

Solusi yang satu ini dapat membuat pencari kerja lebih mudah mendapatkan pekerjaan dan lebih loyal pada perusahaan.

Selain itu, pemerataan pekerja di berbagai bagian akan membuat pekerjaan lebih mudah dilakukan dan pekerja lebih mudah mengerjakan pekerjaan.

Hal ini membuat produktivitas pekerja meningkat dan berkurangnya pengangguran karena salah penempatan pekerjaan.

4. Melatih para pencari kerja untuk membuat usaha sendiri

Hal ini dilakukan agar lowongan kerja menjadi semakin banyak dan tingkat pengangguran menjadi menurun.

Dengan mengarahkan pencari kerja untuk membuat usaha sendiri yang sesuai dengan passion mereka, pekerja juga jadi semakin semangat berwirausaha.

5. Memberikan penyuluhan ke masyarakat

Beri penyuluhan untuk masyarakat mengenai teknologi dan perekonomian. Hal ini dilakukan karena banyak orang menganggap bahwa pengangguran adalah masalah yang harus diatasi oleh pemerintah padahal penganggurarn juga dapat diatasi oleh pencari kerja.

Pencari kerja yang lebih awam dengan keuangan dan teeknologi tentunya akan lebih mudah diterima oleh perusahaan dibandingkan dengan yang tidak awam.

6. Memberikan pelatihan sertifikasi ke pencari kerja

Memberi pelatihan bersertifikasi pada pencari kerja juga dapat membantu mengatasi tingkat pengangguran yang tinggi.

Hal tersebut karena pencari kerja yang memiliki sertifikasi atau keahlian melalui pelatihan bersertifikasi akan memiliki peluang lebih besar untuk mendapatkan pekerjaan.

Itulah beberapa cara untuk mengatasi pengangguran, terimakasih sudah membaca dan  semoga artikel ini bermanfaat.

Referensi: 99.co