Cara mengatasi hidung tersumbat adalah mandi air hangat, menghilangkan ingus, minum air putih dan selengkapnya tips dan cara efektif menghilangkan hidung tersumbat dalam artikel ini.
Hidung tersumbat menjadi masalah yang menyulitkan bagi semua orang terutama saat bernapas, apalagi disaat itu dibarengi dengan ingusan yang keluar dari hidung akan sangat menggangu sekali.
Kondisi hidung tersumbat bisa dialami saat flu, pilek, alergi atapun terkadang saat peradangan pembuluh darah di sinus. Tentu saja, saat mengalami hidung tersumbat aktivitas sehari-hari kita dapat tergangung.
Nah, bagaimana cara efektif untuk mengatasi hidung tersumbat? Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi hidung tersumbat.

Berikut adalah beberapa cara efektif untuk mengatasi hidung tersumbat.
1. Minum banyak air putih
Cara pertama yaitu minum banyak air putih. Mungkin terdengar sangat sederhana, namun cara ini akan mengeluarkan ingus yang banyak dari hidung sehingga tekanan pada sinus berkurang. Tekanan pada sinus berkurang menyebabkan peradangan dan iritasi akan hilang.
Selain menjadi solusi mengatasi hidung tersumbat, minum air putih juga dapat membantu agar tidak kekurangan cairan dalam tubuh.
2. Memasang pelembap udara

Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi hidung tersumbat yaitu memasang pelembap udara atau humidifier.
Alat ini mampu mengubah air menjadi uap sehingga bisa melembabkan ruangan. Nah, saat menghirup udara yang lembab akan bisa mengurangi resiko iritasi pada pembuluh darah dan jaringan yang bengkak.
Tidak hanya itu saja, alat ini juga mampu mengurangi jumlah lendir di dalam hidung sehingga membuat pernapasan menjadi normal kembali.
3. Mandi air hangat
Mandi dengan air hangat bisa menjadi pilihan untuk mengatasi hidung tersumbat karena uap dari air hangat bisa menipiskan lendir di dalam hidung.
Sesaat setelah mandi dengan air hangat, pernapasan kita akan kembali menjadi normal lagi.
4. Membuang ingus

Saat hidung tersumbat, membuang ingus adalah cara yang terbaik dari pada menahanya didalam kepala.
Dengan membuang ingus bisa membuat anda lebih baik saat mengalami hidung tersumbat. Akan tetapi, membuang ingus tidak boleh sembarangan.
Tidak boleh terlalu kencang membuang ingus karena saluran hidung akan mengirim dahak pembawa kuman ke saluran telingga. Oleh sebab itu, tutup salah satu lubang hidung dan buang ingus di bagian yang tidak tertutup.
5. Menghirup uap hangat bawang putih
Bawang putih mengandung zat antibakteri dan antijamur yang dipercaya efektif untuk mengatasi hidung tersumbat.
Dengan memanfaatkan uap hangat bawang putih kita bisa mengatasi hidung tersumbat. Caranya yaitu potong beberapa suing bawang putih menjadi kecil-kecil dan kemudian masukan di dalam air panas.
Hirup uap hangat bawang putih secara perlahan, cara ini dipercaya bisa mengurangi hidung tersumbat secara alami.
6. Menggunakan kompres hangat

Cara berikutnya yang bisa dilakukan adalah mengompres dahi dan hidung dengan air hangat.
Kalian bisa menggunakan handuk kecil yang direndam dalam air panas, lalu peras air sampai tidak ada yang menetes.
Kompres dengan air hangat bisa meredakan nyeri dan mengatasi hidung yang tersumbat.
7. Minum dokengestan
Dokengsetan adalah jenis obat yang digunakan untuk mengobati hidung tersumbat. Terdapat dua jenis obat dokengestan yaitu bentuk pil atau semprotan hidung.
Semprotan hidung dekongestan yang umum digunakan yaitu xymetazoline dan phenylephrine. Apabila ingin mengonsumsi dalam bentuk pil, kalian bisa membeli obat pseudoephedrine di apotik.
Perlu diingat bahwa mengonsumsi obat dokengestan butuh pengawasan dari dokter. Tidak disarankan mengonsumsi obat dekongetsan lebih dari tiga hari tanpa anjuran dokter.
Demikian penjelasan mengenai cara-cara efektif untuk mengatasi hidung tersumbat. Semoga bermanfaat!